Sunday, 30 December 2012

Ternyata Tanggal Perayaan Hari Ibu Di Tiap Negara Berbeda-Beda Lho


Ternyata Hari Ibu di berbagai negara dirayakan pada tanggal yang berbeda-beda. Berikut ini perayaan  Hari Ibu yang dirayakan di beberapa negara di belahan dunia, yaitu:

1.Australia

-Negara Australia merayakan Hari Ibu di minggu kedua bulan Mei.

-Pada tahun 1924, Janet Heyden memulai tradisi memberikan hadiah ketika Hari Ibu tiba. Adapun Janet melakukan kunjungan ke pasien-pasien di Newington State Home for Women.

-Janet kala itu menemui Ibu-ibu yang kesepian serta terlupakan oleh keluarganya. Supaya dapat menghibur ibu-ibu tersebut, Janet mengajak anak-anak sekolah memberikan hadiah kepada para ibu tersebut.

-Semenjak itulah, hari Ibu mulai dirayakan di negara Australia, salah satunya dengan memberikan bunga Chrysanthemum kepada ibu.

-Para lelaki Australia lazimnya menyematkan bunga Chrysanthemum di kerahnya, sebagai bentuk penghormatan kepada ibu.


2. Perancis

-Di tahun 1896 dan 1904, terjadi penurunan angka kelahiran bayi di negara Perancis.

- Karena menurun angka kelahiran, munculah ide untuk memberikan penghargaan kepada ibu yang melahirkan banyak anak.

- Terdapat 10 ibu yang mempunyai 9 orang anak di tahun 1906, sehingga mereka berhak memperoleh penghargaan "High Maternal Merit."

-Di tahun 1920, pemerintah mulai memberikan medali spesial ( Medaille de la Famille ) kepada ibu yang mempunyai banyak anak.

-Pada tahun 1941, muncul usulan Phillipe Petain, yang masih tetap mendukung kebijakan banyak anak, namun tetap pula mengapresiasi ibu yang mempunyai sedikit anak.



3. Nepal

-Hari Ibu dirayakan di Nepal pada 2 minggu terakhir bulan Baishakh atau kira-kira di bulan April atau Mei.

-Saat hari tersebut, dirayakan juga Festival Mata Tirtha Aunsi, yang dilakukan untuk mengenang jasa para ibu yang telah meninggal dunia.

-Tradisi ini dilaksanakan dengan cara melakukan ziarah ke kolam Mata Tirtha yang berlokasi sekitar 6 mil dari Kathmandu.

-Tradisi ini muncul dari kisah meninggalnya seorang ibu penggembala. Lalu , penggembala tersebut melakukan persembahan di dekat kolam. Tak lama berselang, ia melihat wajah sang ibu dengan tangan menjulur dari kolam mengambil persembahan tersebut. Sejak saat itulah, banyak orang mengunjungi kolam tersebut , untuk melihat kembali wajah ibunya yang sudah meninggal.


4. Amerika Serikat

-Amerika Serikat merayakan Hari Ibu pada minggu kedua di bulan Mei.

-Perayaan hari Ibu mulai diperkenalkan oleh Anna Jarvis yang berasal dari Virginia Barat di tahun 1908.

-Usaha Anna Jarvis mulai menuai hasil saat Presiden Woodrow Wilson meresmikan Hari Ibu sebagai Hari Libur Nasional di tahun 1914.

-Hari Ibu di Negara Amerika Serikat merupakan hari terbesar untuk :
----Penjualan bunga serta kartu ucapan selamat.
----Hari terbesar untuk pemakaian telepon jarak jauh.

-Menariknya, pada hari Ibu di Amerika Serikat, banyak orang pergi ke rumah ibadah, terbanyak ketiga setelah Natal dan Paskah.


5. Timur Tengah

-Hari Ibu dirayakan pada tanggal 21 Maret di beberapa negara Arab.

-Mustafa Amin merupakan jurnalis yang pertama kali mempopulerkan tradisi perayaan Hari Ibu di Mesir.

-Mustafa Amin melalui bukunya yang berjudul Smiling America (1943), ia menuturkan kisah seorang ibu yang berjuang sendiri membesarkan anaknya.

- Pada buku tersebut, diceritakan ibu yang mendedikasikan semua hidupnya bagi anak, sampai sang anak besar menjadi dokter dan menikah.

-Setelah menikah, sang anak malahan meninggalkan sang ibu begitu saja.

- Hal tersebut memotivasi Mustafa untuk mempromosikan Hari Ibu di negara Arab.

-Perayaan Hari Ibu pertama kali dilakukan di Mesir pada tanggal 21 Maret 1956 dan mulai diikuti oleh negara Arab lainnya.


6. Indonesia

-Negara Indonesia merayakan Hari Ibu tiap tanggal 22 Desember.

-Hari Ibu diinspirasi pada perayaan Kongres Perempuan pada tanggal 22 -25 Desember 1928.

-Dalam kongres tersebut, para perempuan berjuang untuk mempunyai hak dalam pernikahan dan pendidikan.


No comments:

Post a Comment