1. Apa sebenarnya Collagen itu?
-Collagen merupakan struktur organik yang terdapat di dalam tulang, gigi, sendi, otot, dan kulit yang membantu aktifitas pembentukan sel.
- Collagen diumpamakan seperti pilar penyangga kulit. Jika pilar ini mengendur, maka kulit pun akan kehilangan kelastisitasannya dan meningkatnya kekeringan kulit.
2. Mengapa Collagen bisa menurun produksinya di dalam tubuh kita?
-Karena proses penuaan
-Kurang istirahat
-Pola makan yang tidak seimbang
-Gaya hidup yang kurang baik seperti merokok, tidur larut malam, dll
-Perubahan musim
-Sinar UV
-Polusi dan stress
3. Apa manfaat kegunaan dari Collagen ?
-Menjaga Kelembaban dan Mencegah Keriput
i) Kolagen membantu memelihara keremajaan kulit, melembabkan dan membuat kulit lebih bercahaya.
ii) Collagen efektif mengurangi kerutan dan mencegah proses penuaan.
-Memperbaiki Jaringan Kulit Yang Rusak
i) Collagen bisa meningkatkan produksi sel-sel kulit baru serta memulihkan masalah kulit seperti jaringan kulit yang rusak ( scar )
- Mengencangkan Payudara
i) Payudara terbentuk dari jaringan -jaringan penyambung dan kumpulan lemak, yang berperan dalam menyokong pembentukan payudara.
ii) Kolagen merupakan komponen utama dari jaringan-jaringan penyambung dan bertindak dengan protein polisakarida untuk membentuk satu jaringan yang kuat untuk menyokong dan mengencangkan payudara supaya cantik dan menawan.
-Mencerahkan Kulit dan Mengurangi Pigmen
i) Collagen bisa merapatkan sel-sel dan mempercepat pembentukan sel-sel baru. Dengan fungsi ini, secara efektif bisa mencegah pengumpulan pigmen dan racun, membantu mencerahkan dan mengurangi pigmentasi.
-Menunda Proses Penuaan Dini
i) Tanda-tanda penuaan semakin terlihat saat usia bertambah sebab Collagen dalam kulit semakin berkurang dan kulit akan kekurangan air yang akan mengakibatkan kulit kering dan kusam, Collagen penting untuk memelihara kecantikan dan keremajaan kulit.
No comments:
Post a Comment