Tuesday, 5 February 2013

Daftar Nama Maskapai Penerbangan Pesawat Nasional Yang Tutup Bangkrut Di Indonesia


Berikut ini daftar beberapa nama maskapai penerbangan pesawat nasional yang tutup bangkrut di Indonesia, yaitu:

1. Sempati Air

- Beroperasi tanggal 16 Desember 1968 - 05 Juni 1998

- Krisis ekonomi yang melanda Indonesia pada tahun 1998 mengakibatkan tingginya biaya operasi, sedangkan utang perusahaan akibat ekspansi besar-besaran pada awal tahun 1990 masih menumpuk , sehingga mengganggu likuiditas perusahaan.

2. Bouraq Indonesia Airlines

-Beroperasi tanggal 01 April 1970 - 25 Juli 2005

-Semua armada pesawat  memasuki sesi perawatan , sehingga melemahkan kemampuan financial secara berlarut-larut.

- Bouraq kemudian kehilangan izin penerbangan pada tahun 2007 , sebab tidak memenuhi persyaratan degerulasi baru, walaupun secara resmi pihak manajemen belum resmi menyatakan bangkrut.

3. Adam Air

- Beroperasi pada tanggal 19 Desember 2003 - 19 Maret 2008

-Izin penerbangan Adam Air oleh Departemen Penerbangan dicabut oleh sebab Adam Air tidak dapat memperbaiki tingkat keselamatan penerbangan.

4. Jatayu Airlines

- Beroperasi tahun 2000 - April 2008.

-  Bangkrut karena biaya operasional yang mahal, sehingga tidak aktif atau berhenti operasi.

- Lisensinya kemudian dicabut oleh pemerintah sebab maskapainya tidak aktif.

5. Batavia Air

-Beroperasi tanggal 05 Januari 2002 - 30 Januari 2013.

-Dinyatakan pailit oleh pengadilan Niaga Jakarta Pusat atas permohonan perusahaan penyewaan pesawat Internasional Lease Finance Corporation ( ILFC ) atas utang 4,69 juta dollar AS yang berasal dari perjanjian sewa - menyewa pesawat.

No comments:

Post a Comment