Sunday, 27 October 2013

Berwisata Ke Resorts World Sentosa, Singapura



Bila anda ingin berwisata ke Singapura, mungkin anda perlu mengunjungi tempat yang bernama Resorts World Sentosa, Singapura.


Resorts World Sentosa merupakan resor yang memiliki luas 49 hektar, dan telah dibuka untuk umum sejak Januari 2010 lalu, dan hebatnya, sudah menyambut lebih dari 45 juta wisatawan di 3 tahun pertama saja.

Resorts World Sentosa merupakan integrated resort , dimana anda bisa melihat berbagai macam fasilitas dan wahan wisata yang sangat berkelas, hotek, pusat berbelanja, wahana permainan, dan restoran atau tempat makan yang menarik.

Apa saja yang ada di Resorts World Sentosa, yang perlu anda ketahui dan anda kunjungi?

1. Universal Studio Singapore

- Mempunyai 24 wahana dan atraksi di 7 tema zona, yang 18 diantaranya merupakan atraksi baru yang dirancang khusus di Singapura.

- Universal Studio Singapore mempunyai semua yang terbaik dari taman hiburan Universal Studios yang ada di Hollywood , California, Orlando dan Florida, Osaka Jepang.

- Untuk mendukung atraksi tersebut, terdapat 30 restoran , gerobak, kereta makanan dan 20 toko dan kereta ritel.

- Ada Istana Far Far Away , dari dunia Film Shrek Pertama, ada Taman Hiburan Wahana Madagascar pertama di dunia, dan ada pula atraksi Transformers pertama di dunia.

- Anda bisa bernostalgia dengan karakter Sesame Street. Bersiaplah untuk petualangan luar angkasa dengan Elmo dan kawan-kawan, dimana anda bisa menyelamatkan seluruh sphagetti yang dicuri dari Bumi oleh Macaroni The Merciless yang jahat, dalam "Sesame Street Spaghetti Space Chase."

2. Marine Life Park

- Marine Life Park memegang rekor Guinness World Record sebagai Akuarium paling besar di dunia dalam segi volume air.

- Dengan lebih dari 60 juta liter air, taman air ini menjadi rumah bagi 100.000 hewan laut dari 800 spesies berbeda.

-Marine Life Park merupakan satu-satunya di Asia Tenggara dengan elemen  kehidupan bahari.

- Anda perlu merasakan serunya meluncur di waterslide yang mengasyikkan , menjejakkan perjalanan epik dengan 20.000 ikan terumbu berwarna-warni, ada juga Sea Trek Adventure, Shark Encounter, Open Ocean Dive, dan Ray Bay.

- Ada Viewing Panel terbesar di dunia dengan panjang 36 meter dan tinggi 8,3 meter sebagai pusat dari akuarium ini.

3. Dolphin Island

-  Dolphin Island merupakan rumah bagi lumba - lumba Indo Pacific Bottlenose di Marine Life Park.
- Anda dan keluarga dapat bertemu secara dekat dengan lumba-lumba.

4.Lightseeker

-Pada tanggal 24 November 2013, Lightseeker akan diluncurkan secara perdana du Resorts World Sentosa.

- Musikal sepanjang 90 menit ini akan menghadirkan lagu-lagu asli gubahan pemenang penghargaan Dick Lee , yang dinyanyikan oleh gabungan pemain internasional, termasuk bintang-bintang West End dari London.





1 comment: