Tuesday 5 February 2013

Mengenal Kota Timbuktu , Di Negara Mali, Afrika


Berikut ini hal-hal yang perlu anda ketahui mengenai kota Timbuktu, kota di negara Mali, benua Afrika, yaitu:

1. Kota Timbuktu seringkali disebutkan dalam kisah Paman Gober ( Scrooge McDuck) yang dikisahkan oleh pengarangnya yaitu Carl Barks.

2. Di kisah Paman Gober inilah, kota Timbuktu selalu digambarkan sebagai sebuah kota yang nun jauh disana, dimana Paman Gober selalu menyuruh Donal Bebek untuk pergi melarikan diri jika dikejar-kejar penagih hutang ataupun dikejar oleh polisi.

3. Timbuktu merupakan sebuah kota di negara Mali, di benua Afrika yang berdekatan dengan Gurun Sahara.

4. Timbuktu berlokasi tepat di pinggir Sungai Niger saat musim hujan, dan berjarak kira-kira 12 kilometer dari sungai tersebut mempunyai sejarah yang panjang.

5. Kota Timbuktu dibangun pada abad kedua belas oleh penduduk suku nomad Tuareg , yang lalu berkembang menjadi kota dagang terkenal, tempat konvoi karavan atau kalifah yang melintasi Gurun Sahara berhenti.

6. Kota Timbuktu menjadi banyak dikenal orang setelah adanya perjalanan yang dilakukan oleh Kaisar Mali Mansa Musa ke Mekkah melewati Kairo pada tahun 1324.

7. Ketika Kaisar Mansa Musa berhenti di kota Kairo, ia menceritakan bahwa kota Timbuktu merupakan kota emas. Maka dari sejak itulah, banyak orang ( termasuk orang Eropa ), yang pergi ke Timbuktu mencari emas.

8.Timbuktu dikenal sebagai pusat perdagangan dan juga pusat pendidikan Islam.

9. Salah satu manuskrip kuno yang ada di Timbuktu mengatakan bahwa emas berasal dari selatan, garam dari utara, serta uang berasal dari negeri orang-orang putih, tapi kearifan serta sabda Tuhan hanya akan ditemukan di Timbuktu.

10. Saat ini perang tengah berkecamuk di negara Mali, termasuk Timbuktu, sebab pemerintahannya lemah serta keropos akibat adanya perdagangan obat bius serta berbagai perdagangan gelap lainnya.

11. Tingginya tingkat korupsi serta kuatnya jaringan kriminal mengakibatkan dikudetanya Presiden Amadou Toure pada bulan Maret tahun 2012.

12. Negara Mali untuk sementara waktu terselamatkan oleh bantuan tentara Perancis, sementara tentara pemberontak masih belum mati.

No comments:

Post a Comment