Sunday 17 February 2013

Profil Biodata Singkat Pebasket Michael Jeffrey Jordan


Berikut ini merupakan sekilas profil biodata singkat pebasket Michael Jeffrey Jordan, yaitu:

Lahir                : Brooklyn, New York, 17 Februari 1963

Karier NBA      :

- Chicago Bulls : 1984-1993, 1995-1998

-Washington Wizards:

2001-2003

6 Kali juara NBA

6 kali pemain terbaik final

5 kali pemain terbaik

14 kali anggota NBA All Star

3 kali pemain terbaik NBA All Star Games

Pemilik Klub Charlotte Bobcats ( 2010-sekarang )

Karier Tim Amerika Serikat:

-Emas Olimpiade Los Angeles 1984 dan Brcelona 1992

 Sekilas profil Michael Feffrey Jordan , yaitu:

1. Michael Jeffrey Jordan dijuluki legenda karena ia diberikan penghargaan Naismith Memorial Basketball Hall of Fame pada tahun 2009. Penghargaan tersebut diberikan kepada insan yang memberi pengaruh besar pada dunia basket.

2. Michael Jeffrey Jordan terlebih dulu mengenal bisbol, Jordan kemudian tertarik pada basket melalui kakaknya, Larry, atlet idola MJ.

3. Michael Jeffrey Jordan sempat ditolak masuk tim basket SMA Laney, North Carolina, sebab terlalu pendek, hanya 1,5 meter. Saat tumbuh sampai dengan 1,9 meter, barulah Michael Jeffrey Jordan memulai karier di tim basket SMA, lalu ke Universitas North Carolina.

4. Karier Michael Jeffrey Jordan di NBA dimulai tahun 1984, setelah Chicago Bulls memilihnya dari urutan nomor 3 NBA Draft.

5. Dedikasi Michael Jeffrey Jordan pada basket sudah muncul dari awal, ia datang lebih awal dan pulang paling akhir setiap kali latihan. Ia mempunyai prinsip berlatih mesti lebih keras dibandingkan dengan bertanding, spuaya pertandingan terasa ringan.

6. Michael Jeffrey Jordan merupakan prajurit tangguh. Dalam pertandingan yang dikenal sebagai " The Flu Games", ia datang ke kandang Jazz, Delta Center, dalam keadaan sakit parah sebab virus perut.
 Tapi, pada malam itu, Michael Jeffrey Jordan membawa timnya menang 3-2 setelah menang 90-88 dalam format final 7 pertandingan. Michael Jeffrey Jordan mencetak  38 angka, 2 kali lipat dari yang dibuat bintang Jazz, Karl Malone.

7. Pada tanggal 17 Februari 2013, Michael Jeffrey Jordan merayakan ulang tahunnya yang ke -50 tahun, dimana hari ulang tahunnya turut dirayakan oleh sepaty Nikem sahabat nya Scottie Pippen.










No comments:

Post a Comment