Warna kulit buah yang berwarna merah ternyata selain dapat membuat buah menjadi menarik untuk dilihat, ternyata pigmen merah pada kulit buah juga memiliki manfaat yang besar untuk melawan penyakit.
Adapun contoh buah yang memiliki warna kulit merah antara lain semangka,stroberi, tomat, apel, ceri, anggur merah dan buah bit.
Berikut ini manfaat buah berwarna kulit merah, diantaranya:
1. Manfaat Buah Tomat
Tomat itu sayur atau buah? pertanyaan tersebut seringkali membuat kita agak ragu menjawabnya. Tomat sebenarnya adalah buah dan bukan merupakan sayur.
Tomat yang memiliki nama latin Solanum Lycopersicum ini memiliki kandungan vitamin A, B1 serta C. Tomat yang berwarna merah memiliki kandungan zat likopen yang sangat berperan dalam menjaga kesehatan sel serta mampu mengurangi resiko terkena kanker, terutama kanker prostat pada pria.
Tomat memiliki kandungan mineral kromium yang dapat membantu penderita diabetes menjaga dan mengontrol tingkat kadar gula mereka.
Tomat juga mengandung asam klorogenat dan asam courmaric yang bisa membantu perokok mengurangi resiko dampak negatif akibat karsinogen dalam asap rokok.
Tomat mengandung kalium serta vitamin B yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mampu menurunkan kadar kolesterol yang tinggi , sehingga pada akhirnya dapat membantu mencegah penyakit stroke.
2. Manfaat Buah Stroberi.
Stroberi adalah salah satu buah yang mengandung oksidan yang tinggi yang bermanfaat dalam melawan radikal bebas dalam tubuh manusia.
Buah stroberi mengandung vitamin A, B1 serta C. Manfaat buah stroberi adalah dapat mengobati gangguan pada kandung kemih, dapat dijadikan antivirus serta dapat mencegah resiko terjadinya kanker.
Sifat antioksidan dalam buah strawberi dapat membantu mencegah sakit katarak. Vitamin C yang banyak terkandung di dalam strawberi mampu memperkuat kornea mata serta retina.
Vitamin C dalam buah strawberi dapat mempengaruhi produksi kolagen dalam kulit sehingga dapat meningkatkan elastisitas kulit sehingga dapat memperlambat terjadinya kerutan pada wajah manusia (penuaan).
3. Manfaat Buah Apel
Ada ungkapan bahwa makan satu buah apel sehari, dapat menjauhkan anda dari dokter, maksudnya dengan makan buah apel, maka tubuh anda menjadi sehat sehingga anda tidak perlu ke dokter bukan?
Buah Apel yang memiliki nama ilmiah Pyrus Malus, memiliki kandungan vitamin A,B serta C .
Manfaat buah Apel adalah dapat mencegah terkena resiko kanker, dapat dijadikan sebagai pengganti karbohidrat dan dapat meminimalkan nafsu makan yang berlebihan, saat anda sedang menjalani program diet.
Apel mengandung flavanoid yang disebut phloridzin dapat membantu melindungi perempuan pasca menopause dari ancaman keropos tulang , bahkan dapat meningkatkan kepadatan tulang.
Ibu hamil yang suka makan apel, memiliki resiko rendah dalam melahirkan anak terkena penyakit asma.
Apel mengandung pektin yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah (LDL ).
Orang yang suka makan ael memiliki resiko 50 persen lebih rendah terkena penyakit paru - paru, hal ini dikarenakan apel mengandung flavonoid quercetin dan naringin yang tinggi.
3. Manfaat Buah Semangka
Buah semangka mengandung vitamin Am C,B6, Niacin,Thiamins, potassium serta Magnesium.
Manfaat buah semangka antara lain dapat membantu tekanan darah, mengatur detak jantung serta dapat mencegah resiko stroke.
Buah semangka sangat kaya akan posassium yang berfungsi mengurangi resiko terkena batu ginjal dan keropos tulang.
Buah Semangka dapat dijadikan anti alergi serta bisa menurunkan kadar kolestrol dalam tubuh manusia serta sangat baik untuk mencegah resiko terkena penyakit jantung.
Semangka sangat kaya akan likopen yang sangat membantu mengurangi resiko terkena kanker prostat, kanker payufara, kanker usus besar dan kanker paru-paru.
4. Manfaat Buah Bit
Buah Bit dapat anda temui di supermarket , dimana buah ini kadang masih menyertakan akar.
Warna merah dalam buah bit dikarenakan adanya gabungan pigmen ungu betasianin serta pigmen kuning betasantin.
Buah bit memiliki kandungan zat besi serta karbohidrat ,
dimana bermanfaat membantu darah mengangkut oksigen ke otak manusia.
Buah bit dapat bermanfaat dengan dijadikan minuman dengan cara diolah terlebih dahulu dan disaring ampasnya.
Buah Bit memiliki manfaat meningkatkan fungsi kerja hati dan kantong empedu, dapat menghancurkan sel tumor serta dapat menurunkan kadar kolesterol.
Buah Bit juga sangat bermanfaat bagi anda yang sering kekurangan darah , asalkan dikonsumsi secara teratur.
No comments:
Post a Comment