Monday 31 December 2012

Sejarah PT Indofarma (Persero) TBK Yang Berfokus Di Bisnis Obat Generik


Berikut ini merupakan sejarah PT Indofarma (Persero) TBK, yaitu:

1. PT Indofarma (Persero) TBK merupakan badan usaha milik negara, yang bergerak di bidang farmasi, dimana sudah beusia 94 Tahun ( per 2012 ),dengan memantapkan dirinya berfokus ke bisnis obat generik.

2. Sejarah PT Indofarma (Persero) TBK bermula dari dibangunnya sebuah pabrik kecil di lingkungan Rumah Sakit Pusat Pemerintah Kolonial Hindia Belanda, di derah Batavia ( Jakarta ), di tahun 1918.

3. Pabrik kecil tersebut memproduksi salep dan kasa pembalut.

4. Pada tahun 1931, unit produksi rumah sakit tersebut dipindahkan ke daerah Manggarai, Jakarta Pusat.

5. Pada Zaman Penjajahan Jepang, pabrik tersebut diambil alih oleh Jepang serta manajemen dikelola oleh Takeda Pharmaceutical.

6. Setelah Indonesia merdeka dari penjajahan, maka pada tahun 1950, pabrik obat yang kala itu dikenal publik dengan nama Pabrik Obat Manggarai , mulai diambil  alih oleh Pemerintah Indonesia, dan mulai dikelola oleh Departemen Kesehatan.

7. Pabrik obat tersebut kemudian berubah menjadi Perum Indofarma pada tanggal 11 Juli 1981 , lalu berganti nama menjadi PT Indofarma pada tanggal 2 Januari 1996.

8. Pada tahun 2001, PT Indofarma mulai menawarkan saham perdana (IPO) di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya dengan kode INAF. Saat ini, PT Indofarma juga merupakan emiten indeks Kompas100.
 
9. Saham BUMN tersebut saat ini dimiliki oleh Pemerintah Indonesia sebesar 80,66%, masyarakat 13,37%, dan DBS Vickers (Hongkong) Limited 5,97%.

10. PT Indofarma saat ini memproduksi 236 item obat dengan kategori generik berlogo, obat generik bermerek, obat diagnostik, dan kategori obat lainnya.

11. Saat ini, obat diproduksi di pabrik PT Indofarma, di Jalan Indofarma Nomor 1 Cikarang Barat, Bekasi, Jawa barat.

1 comment: