Sunday, 30 September 2012

Manfaat Pala untuk Sebagai Obat Herbal Untuk Kesehatan Manusia



Buah Pala pada zaman penjajahan , harganya lebih mahal bila dibandingkan dengan emas.
Namun pada zaman sekarang ini hal tersebut tidak berlaku lagi, dimana biji pala sudah bisa kita dapatkan dengan harga Rp.80.000 per kilogram , bandingkan dengan harga emas yang sudah mencapai Rp.500.000 per gram nya ( per sept 2012 ).

Pohon pala pun bentuknya unik, yaitu seperti kerucut, menyerupai cemara.

Dari zaman dahulu sampai sekarang, biji Pala sangat dikenal sebagai salah satu jenis rempah yang bermanfaat untuk pengobatan, yaitu untuk penyakit:

1. Masuk Angin,
2. Diabetes Melitus Tipe 2

Adapun biji pala sebagai obat Diabetes Melitus Tipe 2 , saat ini masih sedang dikembangkan oleh Fakultas Farmasi Universitas Padjadjaran, Bandung.

Hal tersebut menjadi penting, oleh karena penderita Diabetes Melitus saat ini sangat membutuhkan obat yang murah , namun tanpa efek samping.

Dalam segi kesehatan, penderita Diabetes Melitus mempunyai potensi pembekuan darah serta stroke yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan orang yang sehat.

 Disinilah pentingnya obat herbal seperti biji Pala , sangat diperlukan untuk mengatasi kemungkinan komplikasi Diabetes Melitus.  

No comments:

Post a Comment