Berikut ini merupakan beberapa tips supaya kulit kita pada bagian siku dan
lutut tidak lagi berwarna gelap atau berwarna hitam, yaitu:
1. Pakailah scrub yang dapat digunakan untuk membuat kulit lutut serta siku
menjadi lebih cerah, lalu bilas sampai menjadi bersih.
2. Gula diketahui bisa membantu membuat kulit menjadi lebih halus serta
lembab.
Gula kasar atau yang masih berupa butiran halus, bisa menolong
menghilangkan warna gelap pada lutut serta siku.
3. Gunakan nutrisi yang terdapat pada buah-buahan seperti pada :
- Jeruk Nipis
Jeruk nipis mengandung banyak vitamin C yang bermanfaat sebagai antioksidan
serta dapat membantu mencerahkan kulit. Air jeruk nipis dicampur dengan minyak
kelapa, gosok ke bagian yang berwarna gelap, lalu bilas sampai menjadi bersih.
- Jeruk Lemon.
Campurlah air jeruk lemon dengan susu atau yoghurt, lalu hangatkan
sebentar, lalu oleskan pada lutut atau siku anda. Diamkan selama 5-10 menit,
lalu gosok perlahan , dan bilas dengan lembut sampai dengan bersih.
4. Gunakan minyak zaitun. Caranya:
- Air dicampur dengan minyak zaitun, lalu rendamlah bagian siku atau lutut
anda, lalu gosok dengan lembut, atau
-Minyak zaitun dicampur dengan putih telur serta kunyit yang sudah
dihaluskan, oles campuran tersebut , lalu bilas dengan memakai air yang hangat.
Lakukan sebelum anda mandi.
5. Oleskan pelembab dan tabir surya pada bagian siku dan lutut.
6. Postur tubuh jangan terlalu banyak memberikan tekanan pada bagian siku
maupun lutut, contohnya sering berlutut atau sering bertopang dagu.
No comments:
Post a Comment