Perawatan baterai laptop perlu dilakukan agar baterai laptop menjadi tahan lama serta awet.
Berikut ini merupakan tips merawat baterai laptop, agar menjadi awet serta tahan lama:
1.Baterai laptop yang bisa diisi ulang biasanya dibuat dari nikel-kadmium ( NiCd ).
Oleh sebab itu, maka baterai laptop yang mau dilakukan pengisian ulang, sebaiknya telah menunjukkan kondisi yang hampir habis.
Hal ini perlu dilakukan supaya ruang yang mau diisi sumber daya listrik bisa berjalan secara sempurna.
2.Layar laptop juga sangat berdampak kepada daya tahan baterai laptop anda. Bila laptop anda semakin cerah layarnya, maka akan semakin boroslah penggunaan baterai laptop anda sendiri.
Dianjurkan, anda perlu mengatur tingkat kontras ( Gelap Terang ) secara baik agar bisa meringankan kinerja baterai laptop anda.
3.Gunakanlah fitur pengaturan konsumsi baterai laptop secara otomatis. Bila anda menggunakan fitur ini , maka laptop ini bisa berada dalam mode sleep atau tidur jika tidak sedang digunakan.
4. Slot USB pada laptop yang digunakan untuk mengoneksikan perangkat lainnya seperti scanner atau printer bisa memerlukan daya untuk mengirim dan menerima data yang berpengaruh pada daya baterai laptop.
Segeralah menonaktifkan mematikan perangkat pendukung tersebut bila sudah tidak digunakan agar daya baterai laptop tidak terbuang secara sia-sia.
5.Jangan lupa mematikan atau menonaktifkan fitur koneksi wi-fi bila sudah keluar dari ruangan daerah hotspot.
Kenapa?
Karena baterai laptop tetap mengalirkan daya yang digunakan untuk terus melakukan pencarian terhadap hotspot yang ada di sekeliling anda.
6.Jagalah kebersihan baterai laptop serta jauhkan baterai laptop dari sumber panas.
7.Kosongkan arus pada baterai laptop sampai benar-benar tidak bersisa , lakukan minimal sebulan sekali dengan mengaktifkan laptop hingga betul-betul mati sebab tidak memiliki daya.
8.Saat anda tidak memakai laptop dalam jangka waktu yang agak lama, maka pastikan pula baterai laptop tersebut mempunyi muatan 40% sebelum anda menyimpan baterai laptop tersebut di daerah yang kering serta terhindar dari udara panas.
No comments:
Post a Comment