Saturday, 20 October 2012

Tips Apa Saja Yang Perlu Dipertimbangkan Dan Diperhatikan Saat Mau Membeli Tanah



Jika anda hendak memutuskan berinvestasi dengan membeli tanah, maka ada baiknya anda perlu memperhatikan hal-hal berikut ini, yaitu:

1. Jika anda hendak membeli tanah kosong di perumahan di lingkungan biasa ataupun di cluster, hindari membeli tanah kosong yang ada di jalan buntu. 
Mengapa? 
Sebab tempat yang memiliki jalan buntu akan sering terganggu kenyamanannya , karena akan ada banyak mobil atau motor yang sering terjebak di jalan buntu tersebut.

2. Pertimbangkanlah lebar jalan.
 Pilihlah tanah yang ada di depan jalan yang lebar.Adapun lebar jalan tersebut kira-kira 4 meter atau kira-kira cukup untuk 2 mobil yang saling berpapasan. Lebih baik lagi apabila jalan lebar tersebut telah diaspal oleh pemerintah setempat.

3. Pilihlah tanah yang ada di lahan datar atau landai. 
Mengapa demikian?
 Sebab apabila anda memilih tanah di kontur tajam atau curam, akan mengakibatkan biaya saat membangun rumah di tanah tersebut akan semakin tinggi sebab anda perlu melakukan pengerukan dan penimbunan terlebih dahulu.

4. Perhatikan status lokasi tanah, pilihlah status pekarangan, sebab bila tanah masih berupa sawah, maka anda tentu mesti melakukan proses pengeringan yang pastinya akan membutuhkan banyak waktu serta biaya tambahan.

5. Perhatikan status surat kelengkapan, dimana sebelum anda melakukan serah terima pembayaran, ada baiknya anda perlu memeriksanya terlebih dahulu ke pihak RT/RW sampai dengan ke pihak kelurahan mengenai status tanah lahan tersebut, supaya menghindari di kemudian hari muncul gugatan terhadap surat tanah tersebut.

No comments:

Post a Comment