Wednesday 5 September 2012

Tune Hotel Akan Bangun Lagi 50 Hotel di Indonesia



Tune Hotel didirikan pada tahun 2007 di Malaysia dan kini telah berkembang di 6 negara yaitu Malaysia, Indonesia, Inggris, Thailad , Filipina dan Australia. 

Sejak tahun 2009,  Tune Hotel telah dibangun 2 hotel di Bali, yaitu di daerah Double Six, Legian serta di Kuta. 

Pada tahun 2012, Tune Hotel sudah berjumlah 26  hotel yang beroperasi di 6 negara.

Tune Hotel kini berambisi ingin membangun total 60 hotel lagi. 

Pada Tahun 2013, Tune Hotel menargetkan akan mempunyai total 13 hotel di Indonesia yang tersebar di Jakarta, Bekasi, Surabaya, Pekan baru, Makassar, Solo, Palembang, Tangerang dan Bali.

Hebatnya lagi, dalam kurun waktu 5-10 tahun kedepan, pihak Tune Hotel menargetkan akan membangun 50 hotel di Indonesia dengan investasi setiap hotel mencapai 5 juta Dollar AS dengan jumlah mencapai 150 kamar hotel.


Tune Hotel bukan merupakan hotel bintang 3, bintang 4 ataupun bintang 5.

 Tune Hotel berfokus menggarap pasar menengah yang besar.Tumbuhnya usaha kecil serta menengah di Indonesia akan membuat banyak orang butuh berpergian untuk kegiatan bisnis serta pariwisata, dimana lokasi hotel yang strategis di pusat kota menjadi hal utama, dekat dengan tempat makanan, pusat bisnis serta hiburan. 

Tercatat, dewasa ini, orang dapat berpergian 6-7 kali dalam setahun, dimana mentalitas kebutuhan akan hotel pun bergeser, dimana konsumen membutuhkan kamar hotel dengan tarif terjangkau , namun tetap nyaman. 

Kini, konsumen hotel pun semakin pintar serta terencana dan punya semakin banyak pilihan hotel untuk ditempati selama berlibur.

Adapun pertumbuhan bisnis penerbangan ( Air Asia ) dengan sendirinya akan menumbuhkan bisnis hotel ( Tune Hotel ). Ini merupakan simbiosis.

No comments:

Post a Comment