Saturday 13 October 2012

Apa Yang Dilakukan Pemerintah Agar Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Yang Sudah Menjadi Nomor Dua Di Asia Setelah Cina tetap Terjaga



Tahukah kamu kalau di tahun 2012, pertumbuhan ekonomi Indonesia menjadi nomor 2 setelah negara Cina untuk wilayah benua Asia?

Pertumbuhan ekonomi negara Cina adalah 7,7 persen, sedangkan pertumbuhan ekonomi negara Indonesia menyusul dibawahnya yaitu di level 6,3 %. 

Bahkan diperkirakan pada tahun 2013, pertumbuhan ekonomi negara Indonesia bisa mencapai level 6,5%.

Lalu, langkah-langkah apa saja yang dibuat pemerintah dalam mempertahankan prestasi tersebut, supaya pertumbuhan ekonomi negara Indonesia tetap terjaga bahkan terus  meningkat?


Berikut caranya menurut Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa yaitu:

1.Menjaga daya beli masyarakat, dengan tujuan untuk mengkontrol laju inflasi, yang kemudian diimplementasikan dengan menjaga kelancaran distribusi barang di masyarakat.

2. Pemerintah melakukan kebijakan untuk mengurangi pengaruh musiman terhadap harga pangan di dalam negeri.

3. Pemerintah mendorong pertumbuhan serta penyebaran investasi dengan cara melakukan perbaikan  iklim investasi.

4. Pemerintah melakukan diversifikasi ekspor.


No comments:

Post a Comment