Wednesday 24 October 2012

Peristiwa Kekerasan Yang Pernah Terjadi Di Poso, Sulawesi Tengah, Indonesia, Sampai Dengan Bulan Oktober 2012




Berikut ini merupakan rangkaian peristiwa yang pernah terjadi di Poso, Sulawesi Tengah, Indonesia, yaitu:



Desember 1998

Terjadi perkelahian antarpemuda di Kelurahan Sayo , Poso, Sulawesi Tengah, sehingga memicu bentrokan antar desa yang melibatkan penduduk kelurahan Lambogia dan beberapa desa di sekitarnya.

Korban: 79 terluka


April 2000

Muncul aksi pembakaran dan perusakan dengan bentrokan antar penduduk.

Korban: 6 orang tewas.



Mei 2000

Muncul aksi penyerangan oleh kelompok tak dikenal terhadap penduduk yang tengah melakukan pengamanan swakarsa.

Korban: 3 orang tewas.


Agustus 2002

Muncul serangan bersenjata dan pembakaran rumah penduduk oleh sejumlah orang tidak dikenal di Desa Sepe-Selanca, Kecamatan Lage

Korban: 5 orang tewas.


November 2002

Terjadi insiden penembakan

Korban: 1 orang tewas



Oktober 2003

Ada kelompok bersenjata yang tidak dikenal menyerang Desa Madale, Desa Pinedapa, Desa Saatu, Desa Patangolemba Kabupaten Poso.

Korban: 8 tewas


Desember 2003

Ada penembakan oleh orang-orang tak dikenal di Desa Kilo Trans, Kecamatan Poso Kota, Poso.

Korban: 4 orang tewas


Mei 2005

Terjadi ledakan bom di Pasar Tentana, Kabupaten Poso

Korban: 20 orang tewas, 53 terluka


November 2005
Terjadi pembunuhan 3 siswi SMA kristen Poso

Korban: 3 orang tewas, 1 orang terluka


Agustus 2012
Terjadi penembakan misterius di Desa Sepe, Kecamatan Lage, dan Desa Masani, Kecamatan Poso Pesisir.

Korban: 1 orang tewas, 1 orang terluka.


Oktober 2012
Dua orang polisi ditemukan tewas terkubur , menyusul beberapa kejadian penembakan di Poso.
Korban: 2 orang tewas.


No comments:

Post a Comment