Wednesday 3 October 2012

Apa itu Penyakit Hepatitis A, Gejala Hepatitis A, dan Cara Pengobatan Hepatitis A



Penyakit Hepatitis A disebabkan oleh virus Hepatitis A.
Bagaimana cara penularan Hepatitis A?

1.Manusia yang terinfeksi Hepatitis A, bisa menularkan virus tersebut kepada manusia lainnya melalui tinjanya yang mengandung virus Hepatitis A.

2. Bila manusia yang terkena Hepatitis A, tidak mencuci tangannya sehabis buang air besar,maka ia bisa menularkan virus Hepatitis A serta menyebarkannya melalui barang yang ia sentuh, termasuk makanan, air, serta manusia lainnya.

3. Anak bisa tertular Hepatitis A oleh makanan atau minuman yang sudah tercemar virus Hepatitis A.

4. Anak bisa tertular jika menyentuh sesuatu yang terpapar virus Hepatitis A, dan menyentuh makanan serta memasukkannya ke dalam mulutnya.



Apa Gejala Terkena Penyakit Hepatitis A?

Berikut ini merupakan gejala awal penyakit Hepatitis A, yaitu:

1. Muncul rasa lelah, mual atau muntah.

2. Hilangnya nafsu makan.

3. Demam lebih dari 38 derajat Celsius.

4. Muncul nyeri di bawah iga di bagian kanan dada.



Berikut ini merupakan gejala lanjutan dari penyakit Hepatitis A, yaitu:

1. Urine berwarna coklat ( mirip seperti air teh ), kuning serta gatal.

2. Hepatitis A kadang-kadang bisa mengakibatkan kuning yang lama hilangnya sampai lebih dari 3 bulan.



Pengobatan penyakit Hepatitis A, yaitu:

1. Dokter biasanya memastikan terlebih dahulu apakah ada virus Hepatitis A, dengan memeriksa antibody terhadap ada virus Hepatitis A, yaitu igM antiHAV.

2. Hepatitis A lazimnya bisa sembuh dengan sendirinya tanpa obat tertentu, dimana asalkan istirahat yang cukup, makan makanan yang proporsional, serta menghindari mengkonsumsi obat yang bisa membebani kerja hati.















No comments:

Post a Comment